Dari Ende Ikut Acara Sambut Baru Di Ngada Terpapar Covid-19 Meninggal Dunia

WBN│Wabah masif Covid-19 kian menyebar, di Kabupaten Ngada Pulau Flores, NTT bertambah lagi satu Pasien Covid-19 meninggal dunia. Sempat dilarikan ke RSUD Bajawa sekitar pkl 05.00 namun tidak bisa ditolong karena tiba di RSUD Bajawa sudah meninggal dunia (30/6/2021).

Rangkuman WBN, kabar duka almarhum Maria Yasinta Eny P Ningsi (59 tahun) yang sempat inap sementara di rumah anaknya, alamat Ngalisabu, Kelurahan Bajawa, Kecamatan Bajawa, menjadi orang kesepuluh dengan riwayat medis posiitif covid-19 dimakamkan di Pekuburan Wolobaja Ngada.

Riwayat medis almarhum Maria Yasinta Eny P Ningsi, pada tanggal 22 Juni sempat diperiksa oleh dr. Nur di Bajawa dan dilakukan Rapid Test Antigen, hasil positif-covid-19. Pasien mengalami sesak nafas dan menjalani isolasi mandiri di rumah anaknya.

Almarhum sebelumnya tinggal di Jalan Ahmad Yani, Puunaka, Kelurahan Tetandara, Kecamatan Ende Selatan, Kabupaten Ende lalu datang ke Bajawa menghadiri acara Sambut Baru Cucunya. Usai acara Sambut Baru yang bersangkutan merasa gejala demam dan sesak nafas, sehingga melakukan Rapid Antigen di Dokter Nur dan hasilnya Positif, selanjutnya jalani karantina mandiri di rumah anaknya di Bajawa. Kedua cucunya hasil test negativ dan diungsikan ke rumah di Jalan Ahmad Yani, Puunaka, Kelurahan Tetandara, Kecamatan Ende Selatan.

Selamat jalan Maria Yasinta Eny P Ningsi, turut berduka dari WBN Managemen.
WBN│Editor – Aurel

Share It.....