Update Covid-19 Kabupaten Ende 17 Juli, Data Positif Swab Antigen 963 Terpapar

WBN │ Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Pemerintah Daerah Kabupaten Ende, Provinsi NTT melalui Sekda, Dr. dr. Agustinus G. Ngasu, M.Kes,MMR (17/7/2021), merilis data Covid-19 menerangkan Covid-19 di Kabupaten Ende terhitung masa waktu mulai tanggal 13 Maret 2021 sampai tanggal 17 Juli 2021, hasil test Swab Antigen menuunjukan jumlah positif Covid-19 sebanyak 2.512 orang terpapar dari total 37.092 orang yang telah dilakukan Swab Antigen.
Dikutip WBN Redaksi Nusa Tenggara Timur, berikut data Covid-19 di Kabupaten Ende, Pulau Flores, Provinsi Nusa Tenggara Timur, (17/7/2021).

Per 17 Juli 2021 sebanyak 963 orang terpapar dan 39 orang meninggal dunia. Dari total 37.092 orang yang telah dilakukan Swab Antigen, 2.512 orang terpapar atau positif, 34.580 negativ dan 1.629 orang sembuh, 963 orang sedang karantina, dengan perincian, Stadion Mari Longa 79 orang, Rujab 17 orang, Isolasi Mandiri 840, Isolasi RSUD Ende 27 orang dan Jumlah Kontak Erat (OTG) masih dipantau sebanyak 1.921 orang.

Sumber : Pemda Ende, Sekretaris Daerah Kabupaten Ende, Dr. dr. Agustinus G. Ngasu, M.Kes,MMR.
WBN│Editor – Aurel

Share It.....