DPC Partai Demokrat Sabu Raijua, Berbagi Kasih Kepada Rakyat

Sabu Raijua, NTT | WBN – Dalam menyambut Hari Ulang Tahun Partai Demokrat yang ke-20. DPC Partai Demokrat Sabu Raijua, Propinsi Nusa Tenggara Timur melakukan kegiatan Bulan Bakti Demokrat dengan thema besar dua dekade Demokrat yaitu “Berkoalisi dengan Rakyat”. Program ini merupakan lanjutan dari Gerakan Nasional Peduli dan Berbagi Partai Demokrat yang telah dilaksanakan tahun lalu sejak pandemi Covid-19.

 

Sebagai bentuk ucapan syukur kepada Tuhan yang Maha Esa dan ucapan terima kasih kepada rakyat Sabu Raijua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Sabu Raijua melakukan aksi berbagi kasih terhadap 200 orang janda balu yatim piatu pada Rabu (08/09/2021) di aula Gedung Gereja Petra Ledepumulu

 

200 paket sembako tersebut terdiri dari Beras, minyak goreng, Gula, teh dan mie instan. Bantuan diserahkan langsung oleh Ketua DPC Partai Demokrat di dampingi oleh beberapa pengurus DPC Partai Demokrat Sabu Raijua

 

 

Ketua DPC Partai Demokrat Sabu Raijua, Frans Djara Liwe mengatakan kegiatan berbagi kasih Partai Demokrat Sabu Raijua ini berangkat dari kepedulian Partai besutan SBY itu terhadap kondisi ekonomi masyarakat Sabu Raijua pasca bencana badai seroja dan pandemi covid 19 yang menyebabkan roda perekonomian rakyat terhambat karena kebijakan PPKM mempengaruhi ruang gerak masyarakat.

 

“kegiatan berbagi kasih ini berangkat dari kepedulian Partai kami terhadap kondisi ekonomi masyarakat Sabu Raijua pasca bencana badai seroja dan pandemi covid 19 yang menyebabkan roda perekonomian rakyat terhambat karena kebijakan PPKM mempengaruhi ruang gerak masyarakat.” ujarnya

 

Lebih lanjut ,Anggota DPRD Sabu Raijua 2 periode itu, menambahkan bantuan yang diberikan memang tidak seberapa, namun kiranya apa yang diberikan dapat membantu meringankan beban ekonomi keluarga para penerima bantuan.oleh karena itu, ia juga menyampaikan permohonan maaf karena belom bisa menjangkau semua Masyarakat yang layak mendapatkan bantuan.

 

“Bantuan yang diberikan oleh kami kepada bapa mama kaka adi semua memang tidak seberapa, namun kiranya apa yang diberikan dapat membantu meringankan beban ekonomi. Mewakili seluruh pengurus DPC hingga anak ranting saya menyampaikan permohonan maaf karena belom bisa menjangkau semua Masyarakat yang layak mendapatkan bantuan seperti ini .” tambahnya

Pria yang biasa disapa Madota itu menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan mensukseskan aksi mereka .

 

“Saya menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan mensukseskan kegiatan mulia yang sudah kita lakukan”pungkasnya

 

Sementara, Bua Ngahu warga Kecamatan liae yang juga penerima bantuan menyampaikan terima kasih kepada Partai Demokrat terlebih kusus kepada DPC Partai Demokrat Sabu Raijua yang telah peduli terhadap masyarakat kecil dan selalu hadir bersama rakyat. Ia juga mendoakan agar seluruh pengurus Partai Demokrat selalu diberkati oleh Tuhan Yang Maha Esa dalam setiap pelayanan mereka melayani masyarakat Indonesia.

 

“mewakili teman- teman yang menerima bantuan saya menyampaikan terima kasih kepada Partai Demokrat terlebih kusus kepada DPC Partai Demokrat Sabua Raijua yang telah peduli terhadap kami masyarakat kecil dan selalu hadir berama rakyat. Saya mendoakan agar seluruh pengurus Partai Demokrat selalu diberkati oleh Tuhan Yang maha esa dalam setiap pelayanannya dalam melayani masyarakat Indonesia.” ucapnya.(JHF)

Share It.....