WBN | Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2022 dirayakan Aliansi Jurnalis Nagekeo (Arjuna) dengan pelayanan vaksinasi di SDK Towaklain, Kelurahan Mbay II, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo, Flores, NTT, Jumat (11/02).
Rangkuman tim media ini, Aliansi Jurnalis Nagekeo yang dikomandoi Ketua Doni Moni, Pembina Sherif Goa berhasil menyelenggarakan pelayanan kesehatan berupa kegiatab Vaksinansi di SDK Towaklain, yang dihadiri oleh Wakapolres Nagekeo, Kaba Ops, Babinsa koramil Danga dan sejumlah Anggota Polres.
Menurut Doni Moni, HPN kali ini Arjuna melakukan pelayanan vaksinasi anak, seiring Instruksi Presiden agar segera melaksanakan vaksinasi anak usia 6 sampai 11 tahun.
Dalam memerangi penyebaran Covid-19, kata Doni, vaksinasi merupakan intervensi efektif dalam memutuskan mata rantai penularan. Karena itu sangat penting dilakukan pelayanan vaksinasi.
“Tema umum Hari Pers Nasional (HPN) 2022 adalah Pandemi Terkendali, Ekonomi Bangkit. Jadi Arjuna mendukung tema umum tersebut dengan gelar vaksinasi. Bekerja sama dengan Pemda Nagekeo melalui Dinas Kesehatan dalam hal ini Puskesmas Danga bersama sama bergandeng tangan melakukan vaksinasi. Puji Tuhan respon masyarakat terhadap kegiatan vaksinasi sangat baik, hal ini dibuktikan dengan ratusan orang tua dan anak-anak yang berbondong bondong datang untuk di vaksin”, ucap Doni.
Terhadap pelayanan vaksinasi oleh awak media, Kepala Puskesmas Danga Klaudia Pau, menyampaikan terima kasih kepada Arjuna atas peduli kesehatan, pelayanan vaksinansi.
“Kegiatan Arjuna sangat membantu Dinas Kesehatan, sebab untuk Vaksinasi Anak di Kecamatan Aesesa target kami 4869, dengan tambahan vaksinasi oleh Arjuna akhirnya mencapai 1727. Kita terus berupaya penuhi target vaksinasi anak usia 6-11 tahun. Kami juga patut berbanggga karena vaksinasi juga termasuk salah satu kegiatan besar, walaupun dengan segala keterbatasan rekan-rekan Arjuna sukses menggelarnya”, tutup Klaudia.
WBN│Wil│Editor-Aurel