WBN, Kota Tasikmalaya-Kegiatan yang dilaksanakan pada Kamis 14 Januari 2021Pukul 08.00 Wib s/d Selesai, bertempat di Pontren Dawaul Munawar, jalan Paseh Panututan RT 006 RW 01 Kel.Tuguraja, kec. Cihideung Kota Tasikmalaya. Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolsek Cihideung Kompol H. Zaenal Muttaqin, dan didampingi oleh Bripka Ana Taryana (Bhabinkamtibmas Kel.Tuguraja).
Kapolsek beserta Bhabinkamtibmas Kel. Tuguraja telah melaksanakan Pembinaan kepada para Da’i Kamtibmas se Kecamatan Cihideung. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua Dai Kamtibmas Kota Tasikmalaya..
K.H. Yaser Arafat, Ketua Pajalu dari KUA K.H. Arif Somatri, Ketua Da’i Kamtibmas Kec.Cihideung K.H Aef Saefulloh, serta anggota Da’i sebanyak 15 orang.
Pada kesempatan tersebut Kapolsek Cihideung menyampaikan Ucapan terimakasih kepada para Kiyai, Alim Ulama, para Ustad, yang telah hadir pada acara Silaturahmi dan Pembinaan Penyukuhan. Kapolsek mengatakan ” Ulama dan Umaro tidak bisa dipisahkan karena dalam kehidupan sehari harinya punya tugas terhadap umat atau masarakat,
ULAMA Untuk Jaga KEIMANAAN dan
UMARO Untuk Jaga KEAMANAN.
Da’i Kamtibmas adalah mitra kerja Polri dan bahkan sudah menjadi keluarga besar Polri, maka dari itu Polri sudah memberikan Legalitas diri berupa KTA Da’i Kamtibmas.” Ungkapnya. Kapolsek juga mengungkapkan “.
Mari kita tingkatkan kerjasama kita, soliditas Polri dan Da’i Kamtibmas untuk menjaga Keamanan dan Ketertiban yang Kondusif. Dimasa Pandemi sekarang D’ai Kamtibmas juga harus berperan aktif memberikan himbauan tentang Prokes (3M) untuk pencegahan Penyebaran Virus Corona.” Jelasnya.
Selanjutnya Kapolsek Memberikan KTA Da’i Kamtibmas secara simbolis kepada Ketua Da’i Kamtibmas Kec. Cihideung.
Kegiatan tersebut bertujuan Menjalin Silaturahmi dan Komunikasi yang semakin baik antara Polsek Cihideung dengan Da’i Kamtibmas Cihideung. (Hidayat biro Tasikmalaya).