WBN │Pejabat Pelaksana Harian Bupati Ngada, Theodosius Yosefus Nono, S. Sos menyikapi penanganan longsor jalan Wolongizu di Kecamatan Golewa Selatan Kabupaten Ngada Pulau Flores yang memutus total akses transportasi ke sejumlah Desa di wilayah Kecamatan Golewa Selatan.

Penegasan PLH Bupati Ngada, Theodosius Yosefus Nono, S. Sos disampaikan pada bagian kata sambutannya (17/2) di Aula Setda Ngada, selaku PLH Bupati Ngada menyongsong Pelantikan Bupati Ngada yang baru, Bupati Andreas Paru, Wakil Bupati Raymundus Bena yang sedianya terlaksana antara tanggal 25, 26 atau paling lambat tanggal 27 Februari 2021.

Baca juga : https://warisanbudayanusantara.com/2021/02/16/jalan-longsor-wolongizu-akses-sejumlah-desa-kecamatan-golsel-flores-putus-total/

“Kita harus merespon secara cepat dan tepat persoalan yang di hadapi oleh masyarakat di daerah ini. Jalan longsor yang menutup akses ke sejumlah Desa di Kecamatan Golewa Selatan, itu segera disikapi dalam bentuk penanganan kondisi lapangan. Saya selaku PLH menghimbau rekan-rekan jajaran birokrasi dan secara khusus Dinas, Bidang terkait dapat segera mengambil langkah penanganan di Wolongizu. Demikian juga untuk sektor lainnya, kita wajib merespon cepat persoalan masyarakat”, ungkap PLH Bupati Ngada, Theodosius Yosefus Nono, S. Sos.

Disaksikan media ini, bertempat di Aula Setda Ngada Flores (17/2) dilangsungkan acara Serah Terima Jabatan Bupati Ngada kepada PLH Bupati Ngada Theodosius Yosefus Nono, S. Sos.

WBN│Editor/Aurel│Redpel Aurel – Hendra

Share It.....