Lantik Puluhan Penjabat Kades, Bupati Ngada Ingatkan Prioritas Kinerja Pelayanan

Media Warisan Budaya Nusantara

Bupati Ngada, NTT, periode 2025-2030, Raymundus Bena didampingi Wakil Bupati Ngada, Bernadinus Dhey Ngebu, melaksanakan pengambilan sumpah dan pelantikan kepada 29 penjabat kepala desa (pj kades) bersama satu penjabat kepala desa persiapan di Kabupaten Ngada , bertempat di aula setda, pada Jumat (9/5/2025).

Dalam kesempatan tersebut Bupati Raymundus Bena menekankan berbagai pesan kepada para penjabat kepala desa, yakni memprioritaskan kinerja pelayanan publik sesuai visi misi pemimpin terpilih, mengedepankan kepentingan masyarakat banyak, dilarang membedakan-bedakan ataupun menciptakan pengkotakan di tengah-tengah masyarakat.

“Kita semua diutus untuk melayani seluruh masyarakat, maka saya ingatkan bahwa prioritas kinerja pelayanan publik harus dibuktikan, kedepankan kepentingan orang banyak, jangan berpolitik pengkotakan, jangan membedakan-bedakan antar kelompok dan golongan di tengah masyarakat, harus merangkul, wujudkan tata kelola yamg baik serta selaras dengan visi misi kepemimpinan. Kita diutus untuk memacu pertumbuhan positif dan membuat kemajuan daerah ke arah yang harus semakin lebih baik dari waktu ke waktu”, ujar Bupati Raymundus Bena, (9/5).

Ia juga menegaskan bahwa rapor kinerja akan terus dievaluasi dari waktu ke waktu. Karena itu setiap abdi negara harus bisa membuktikan kinerja pelayanan sesuai visi misi perubahan dan memenuhi harapan-harapan  masyarakat.

Daftar Penjabat Kades Terlantik

1. Alfons A Fongo, SP.d. M.M, Pj Kades Desa Ubedolumolo II.

2. Dominikus Tiwu Ina, Pj Kades Mukuvoka.

3. Dionisius Nage, Pj Kades Wongawea.

4. Muhammad Said, Pj Kades Kota Raja.

5. Siti Janiba Liga, Pj Kades Tadho Timur.

6. Siti Dalima Hayati, S.A.P, Pj Kades Tadho Barat.

7. Zainal Arifin, Pj Kades Rawangkalo

8. Paulus Ndaun, Pj Kades Rawangkalo II

9. Aman Lontar, A.Md, Pj Kades Ite Jaya

10. Muhammad Awing, Pj Kades Latung Barat.

11. Karim Dompu, Pj Kades Sambinasi Tengah.

12. Bili Istilah, Pj Kades Tadho Tengah

13. Lusia Kaju, Pj Kades Radabata I

14. Antonius Vengi Gena, Pj Kades Bodosare

15. Eduardus Lalu, SST, Pj Kades Were IV

16. Hendrikus Hironimus Gogi, Pj Kades Bopoma

17. Bastianus Djeo, Pj Kades Rakalaba I

18. Sesilia Ngene, SE, Pj Kades Wolomeze.

19. Timoteus Mola, A.Md, Pj Kades Benteng Tawa II

20. Yohanes Paulus Bezi, ST, Pj Kades Benteng Tawa IV

21. Hermanus Sala, S.Sos, Pj Kades Benteng Tawa V

22. Sebastianus Dasuk, Pj Kades Wate

23. Petrus Pedus, A.Md, Pj Kades Ngara I

24. Bernadinus Roe, S.Tp, Pj Kades Turaloa Timur

25. Dismas Goa, S.IP, Pj Kades Aimere Timur.

26. Ironius Longa Tena, S.IP, Pj Kades Kila.

27. Emanuel Sale, SE, Pj Kades Binawali

28. Mikael Soro, SP, Pj Kades Ruto.

29. Rosminarti Pau, Pj Kades Persiapan Golo Riung.

30. Martha Getrudis Kue, SS, Pj Kades Were V.

 

W B N

Share It.....