Oleh : Dede Farhan Aulawi
Secara umum terminologi disiplin ilmu intelijen masih banyak yang belum diketahui oleh masyarakat, bahkan sebagian orang mungkin menafsirkan sebagai disiplin ilmu yang “menakutkan”. Padahal dalam konteks akademik, ilmu intelijen sebenarnya sama dengan disiplin ilmu lainnya, yaitu sesuatu yang menarik untuk dipelajari, bisa dipelajari dan boleh dipelajari oleh siapapun yang merasa tertarik untuk mempelajarinya. Semakin banyak anak bangsa yang dibekali ilmu intelijen, pada dasarnya akan meningkatkan ketahanan bangsa serta meningkatkan daya tangkal terhadap kemungkinan adanya operasi – operasi intelijen dari bangsa lain, orang lain, atau organisasi tertentu yang mungkin akan merusak ketahanan dan ketangguhan suatu negara. Itulah sebabnya ketika bicara tentang iltelijen, maka tentu juga perlu mengenal apa yang disebut kontra intelijen.
Kontra intelijen pada dasarnya bisa dipahami sebagai informasi yang dikumpulkan dan kegiatan yang dilakukan untuk melindungi terhadap kemungkinan adanya kegiatan spionase, kegiatan intelijen lainnya, sabotase, atau pembunuhan yang dilakukan oleh atau atas nama pemerintah asing atau elemen organisasi asing, orang, atau kegiatan teroris internasional. Operasi dan teknik Kontra Intelijen (Counterintelligent /CI) pada dasarnya sebuah rangkaian perencanaaan dan aktivitas untuk mendukung perlindungan kekuatan, operasi, guna mempertahankan keamanan dan keselamatan bangsa dan negara. Jika dilihat dari karakteristik kerjanya sudah pasti kegiatan tersebut bersifat RAHASIA. Oleh karenanya, kemampuan dalam menjaga rahasia menjadi sesuatu yang sangat penting bagi seorang agen intelijen maupun agen kontra intelijen.
Secara umum ada dua jenis operasi CI, yaitu operasi khusus dan operasi umum. Operasi khusus melibatkan keterlibatan langsung atau tidak langsung dengan Badan Intelijen melalui sumber daya manusia atau upaya teknis lainnya. Sedangkan, Operasi umum biasanya bersifat defensif dan ditujukan untuk mendukung program perlindungan pasukan dan program keamanan formal di semua tingkatan.