ARTIKEL: Sri Mulyani Indrawati
Tantangan yang dihadapi policy maker saat ini adalah pilihan-pilihan yang tidak mudah dan memiliki konsekuensi terhadap kebijakan lainnya (trade-off). Dalam praktiknya, pilihan yang tersedia tidak selalu pilihan mudah dan terbaik dari yang baik, melainkan pilihan yang tidak terlalu buruk dari yang buruk.
Pada tahun 2020 ini, defisit anggaran meningkat pesat mencapai 6.4% dikarenakan kebutuhan belanja yang sangat tinggi untuk penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi, sementara penerimaan negara merosot karena ekonomi tertekan. Pemerintah harus semakin berhati-hati dalam melakukan belanja negara.
Banyak widyaiswara merupakan mantan pejabat struktural. Pengalaman struktural yang dimiliki hendaknya dapat terus diperbaharui mengingat situasi saat ini sudah banyak berubah.
Para widyaiswara dapat menggunakan momen fenomenal Covid-19 untuk mengajarkan luasnya dimensi penyusunan sebuah kebijakan. Manfaatkan kondisi luar biasa ini untuk memperbaiki materi pembelajaran.
Sebagai guru para birokrat, saya berharap peran widyaiswara bisa betul-betul mendorong peningkatan kualitas dari aparatur sipil negara (ASN). Jika guru berubah maka murid yang diajar juga akan berubah.
Dari Pertemuan Ilmiah Tahunan Nasional DPP IWI, Rabu (16/9) NN | redpel ndra