Pers Warisan Budaya Nusantara
Debat perdana Pemilu Kepala Daerah Kabupaten Ngada, Provinsi Nusa Tenggara Timur tahun 2024, dihiasi sorotan tajam atas wacana akan menggratiskan biaya kesehatan bagi seluruh Masyarakat Ngada.
Pantauan WBN, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Ngada NTT kepemimpinan Ketua Stefania Octaviana Meo menggelar acara debat pasangan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah, bertempat di Aula Jhon Thom Bajawa, pada Kamis (3/10).
Debat pertama yang menghadirkan Moderator Presenter Metro Tv, Gadis Bianca bersama Koordinator Panelis, Pastor Doktor Philipus Tule, SVD, dihiasi perang argumen sengit dua pasangan calon, yakni pasangan Calon Bupati Paru Andres, SH.,MH dan Calon Wakil Bupati Moses Jala, SS (Paket APMJ) nomor urut 1 serta pasangan Calon Bupati Raymundus Bena, SS.,M.Hum dan Calon Wakil Bupati Bernadinus Dhey Ngebu, SP (Paket MURNI) nomor urut 2.
Debat perdana mengusung tema ‘Strategi Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat melalui Penguatan Ekonomi Masyarakat Berbasis Kearifan Lokal.
Calon Bupati Raymundus Bena dan Calon Wakil Bupati Bernadinus Dhey Ngebu atau Paket Murni mengatakan jika masyarakat memberikan amanat kepada mereka, salah satu terobosan yang akan dilaksanakan selama masa kepemimpinan adalah membebaskan biaya kesehatan masyarakat mulai dari puskesmas hingga rumah sakit.
Menurut Paket Murni, prioritas dan komitmen untuk membebaskan biaya kesehatan bagi seluruh Masyarakat Ngada mulai tingkat Puskesmas hingga Rumah Sakit, sudah dihitung oleh Paket Murni.
Menurut mereka, total biaya yang dibutuhkan dan akan ditanggung pemerintah daerah untuk biaya kesehatan gratis adalah sebesar Rp.17 Miliar.
Menanggapi janji tersebut, Calon Bupati Paket APMJ, Paru Andreas mengatakan janji tersebut kontra produktif.
Calon Bupati Paru Andreas mengatakan, saat dirinya selaku bupati Ngada mengusulkan anggaran untuk pembiayaan pengobatan gratis bagi masyarakat Ngada, usulan tersebut ditolak oleh DPRD Ngada.
Berikut kutipan video perdebatan sengit antara Paket APMJ nomor urut 1 dan Paket Murni nomor urut 2 dalam sesi debat calon Pemilukada Ngada 2024.
https://vt.tiktok.com/ZS2nYyYwo/
WBN News