
Pers Warisan Budaya Nusantara
WBN NTT |Demi memerangi masalah stunting dan mendukung terwujudnya Generasi Indonesia Emas 2045, Pemerintah Kabupaten Nagekeo melalui Lurah Danga melauncing Posyandu Inovasi Berbasis Siklus Hidup, bertempat di Kantor Kelurahan Danga, Nagekeo, NTT, pada Jumat (01/11/2024).
Pantauan Media WBN, kegiatan yang dilaksanakan Lurah Danga, Yohanes Lado tersebut bertepatan dengan Hari Inovasi Indonesia tanggal 1 November.
Kegiatan dihadiri Kepala Puskesmas Kota, sejumlah Kabid Dinas Kesehatan, sejumlah siwa-siswi SMP dan SMA di Kelurahan Danga. Turut hadir para Tenaga Kesehatan Bidan, Kader Posyandu serta segenap pengurus Lembaga Adat Kelurahan (LAK).
Menurut Yohanes Lado, pentingnya Posyandu Inovasi Sehat yang sasarannya kaum perempuan adalah, pertama, karena gen kecerdasan diturunkan oleh perempuan. Maka semua perempuan harus dilindungi oleh negara/pemerintah, jika ingin melihat generasi emas tanpa stunting dan Indonesia Emas 2045.
Kedua, menjalankan kegiatan posyandu diluar jadwal posyandu. Kita harus berani keluar dari kebiasaan demi percepatan atau akselerasi pelayanan kesehatan sebagai jawaban atau respon terhadap kebijakan nasional transformasi kesehatan.
Ketiga, bagian dari memperkuat fungsi pelayanan kesehatan terdepan yakni promotif dan preventif.
Keempat, pendekatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat berbasis siklus hidup (Life Circle). Remaja putri, calon pengantin, ibu hamil, bayi balita, lansia.
Kelima, meningkatnya pengetahuan masyarakat akan sadar hidup sehat yang berdampak pada meningkatnya derajat kesehatan masyarakat.
Lebih lanjut Hans menyampaikan bahwa kegiatan pemeriksaan di posyandu dibuka setiap jam kerja dari Hari Senin sampai Jumat. Dengan sasaran bayi, balita, remaja dan lansia.
“Kita melakukan pemeriksaan termasuk ibu hamil yang menjadi prioritas untuk melakukan pemeriksaan di posyandu, mulai dari hari senin sampai hari sabtu pada jam dinas dan pemeriksaan. Ini sifatnya gratis dalam rangka membantu masyarakat mengingat puskesmas serta rumah sakit kita yang jauh, maka pemerintah kelurahan bersama teman-teman nakes melakukan terobosan inovasi pada hari ini. “ jelasnya”
Lurah Danga juga berpesan kepada generasi muda harus mempunyai kreativitas, inovasi atau program sendiri. Jikalau tidak memiliki hal tersebut maka siap-siaplah untuk menyukseskan program yang disiapkan oleh oang lain.
Usai kegiatan, sebagian masyarakat yang hadir langsung dilakukan sejumlah pemeriksaan kesehatan baik gula darah, kolestrol, asam urat dan tensi darah.
WBN News _ Wil