Vaksinasi Presisi Di Aimere Flores Sasar Lansia Dan Penyandang Cacat

WBN │ Di sela kunjungan kerja Kapolres Ngada, Provinsi Nusa Tenggara Timur, AKBP Abilio Dos Santos, S.IK, membuka kegiatan Vaksinasi massal khusus lansia dan penyandang cacat fisik, bertempat di Polsek Aimere Polres Ngada, Jumat (26/11/2021).

Hadir berpartisipasi dalam kegiatan ini, Sekretaris Dinas Kesehatan Ngada Jack Jos Mawo, S.Sos, Kabag Ops Polres Ngada AKP Dahlan, Kasat Lantas Iptu Lino De Jesus. F, Kasi Propam Ipda Stefanus Kodo, Danramil 02 Aimere Pelda Primus Martin.

Kali ini sasaran khusus Vaksinasi Massal Polsek Aimere adalah masyarakat lansia dan penyandang cacat fisik. Kegiatan ini merupakan bagian dari pelaksaan Operasi Zebra Ranakah-2021 Sat Lantas Polres Ngada.

Dikutip media ini, selain vaksinasi massal, Sat Lantas Polres Ngada dan Polsek Aimere juga melaksanakan bhakti sosial bantuan sembako beras kepada masyarakat lansia dan cacat fisik.

Menurut Camat Aimere, Yohanes Wou Dopo, SE. MT, Vaksinasi Covid-19 di Polsek Aimere dengan sasaran lansia dan penyandang cacat merupakan kegiatan yang pertama kali terjadi di Kabupaten Ngada. Anggota Polsek dan Satlantas Polres memobilisasi para lansia dan penyadang cacat dari rumah ke rumah menuju Polsek Aimere, begitupun sebaliknya di antar kembali ke rumah masing-masing.

“Terima kasih Bapak Kapolres Ngada, selamat datang di Kecamatan Aimere, saya atas nama Warga Kecamatan Aimere mengucapkan limpah terima kasih, atas kinerja Anggota Polri yang selama ini sangat membantu dan mendukung kami dalam setiap program pemerintah, khususnya dalam pelaksanaan vaksinasi. Tanpa Anggota Polri dan TNI Koramil 02 Aimere, kami Aparat Pemerintahan Aimere tidak bisa berbuat apa-apa tanpa dukungan TNI-Polri. Kerja sama selama ini sangat kompak. Bersinergi baik dalam cipta kondisi maupun kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan”, ungkap Camat Aimere, Yohanes Wou Dopo, SE. MT.

Kapolres Ngada AKBP Abilio Dos Santos, S.I.K dalam sambutanya di hadapan warga lansia dan penyandang cacat fisik, menyapa segenap warga Aimere sekaligus memperkenalkan diri.

Kapolres Abilo menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Aimere yang telah bersedia untuk divaksin.

“Opa, Oma sekalian saya bersama Bapak Danramil, Bapak Camat mengucapkan limpah terima kasih atas kesadaran Opa Oma sekalian untuk di vaksin, terutama yang rentan penularan Covid-19. Kami harap Opa Oma jangan dengar isyu-isyu yang mengatakan bahwa vaksin covid-19 itu berbahaya. Sebab, justeru sebaliknya kalau kita vaksin kita akan mendapatkan imune atau kekebalan, sehingga kita terhindar dari penularan covid-19. Kami menghimbau kepada kita sekalian yang berkesempatan hadir ditempat ini agar mari sama-sama jaga situasi keamanan ketertiban, mulai dari diri kita masing-masing. Apabila ada suatu permasalahan, segera laporkan ke Bhabinkamtibmas, atau datang ke Polsek dan kami siap untuk memberikan ruang dan fasilitas dalam penyelesaiannya, jangan kita main hakim sendiri, justru akan menambah suatu permasalahan yang lebih panjang. Terima Kasih Bapak Danramil, Bapak Camat yang selama ini sudah mendukung kami dalam pelaksaan tugas, dan semoga sinergi kita selama ini semakin solid dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat”, tutup Kapolres Ngada, AKBP Abilio Dos Santos, S.IK.

WBN│Editor-Aurel

Share It.....