WBN, INDRAMAYU – Dalam memperingati Hari puisi Indonesia 2020, Dewan kesenian Indramayu beserta, Penyair, Sastrawan dan budayawan senior Indramayu berkumpul dalam sebuah giat Puisi Yang Menyatukan, yang di laksnakan di gedung kesenian Mama Soegra Indramayu Jl. Veteran No. 03 Indramayu. (26/07)

Antusisas peserta dalam kegiatan tersebut sangat terasa, Dari berbagai komunitas menghadiri kegiatan tersebut, serta bergiliran membacakan puisi.

kegiatan berlanjut dengan diskusi bedah puisi, Yang di pandu oleh Budayawan Supali kasim, penyair Acep Syahril, Saptaguna.
Di katakan Acep Syahril yang mempunyai perjalanan panjang dengan puisi-puisinya, menceritakan sedikit pengalamanya membacakan puisi di berbagai tempat, bahkan di tempat tempat yang tidak iasa, seperti di pasar, terminal, bahkan kuburan.

Sebuah pesan penutup dari Supali kasim
“Jadikan menulis puisi sebuah ideologi bukan sekedar Hoby”

Rep. B. Ay – redpel ugi

Share It.....