WBN NTT│Kapolres Ngada, Flores AKBP. Andhika Bayu Adhittama S.I.K., M.H, bersama Dandim 1625 Ngada Flores, Letkol Czi Luqman Nur Hakim mengunjungi Pos Gugus Tugas Covid-19 Paubuku atau Pos Pintu Perbatasan Kabupaten Ngada dan Kabupaten Nagekeo Flores (5/5/2020).
Rangkuman WBN NTT berdasarkan informasi koresponden Pos Palbatas Paubuku di Desa Sarasedu, Kecamatan Golewa Ngada, Danpos TNI Golewa, Serka Zwinglly, kehadiran Kapolres dan Dandim Ngada di lapangan dalam rangka memberikan penguatan dan motifasi kepada seluruh tim yang bertugas di lapangan.
Kepada Anggota Kepolisian dan TNI yang bertugas di Pos Paubuku, kedua Pemimpin, dari Polri maupun TNI di Kabupaten Ngada mengajak Anggota TNI dan Polri meningkatkan semangat dalam menjaga keselamatan masyarakat, bangsa dan negara.
Dikutip WBN NTT, kehadiran Kapolres dan Dandim 1625 Ngada di lapangan, memberikan dorongan moril bagi para petugas di lapangan untuk gigih bergotong-royong dalam berbagai upaya waspada, tangkal dan percepatan penanganan penularan Covid-19 di daerah setempat.
Tim WBN NTT│Aurel Do’o│Redpel-Indra