WBN, INDRAMAYU – Setelah dilakukan pengundian nomor urut terhadap empat pasang calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Indramayu, akhirnya mengukuhkan nama pasangan Sholawat (Sholihin dan Ratnawati) sebagai pemegang nomor urut satu.(25/9)

Hasil pengundian yang digelar oleh KPUD Kabupaten Indramayu, telah menetapkan nomor urut 1 diraih oleh paslon Muhammad Solihin-Ratnawati (Sholawat), sedangan nomor urut 2 oleh Toto-Deis (Toska), kemudin nomor urut 3 pada pasangan Daniel-Taufik (Mantap) dan untuk nomor urut 4 diraih oleh pasangan calon Nina-Lucky (Niki).

Pasangan Sholawat memandang bahwa didapatkannya nomor urut satu digadang-gadang sebagai jalan Kemenangan pada Pilkada 2020. Keterangan tersebut disampaikan oleh kedua paslon sesaat setelah pengukuhan nomor urut Cabup dan cawabup yang bertempat di aula PGRI Dua Sindang pada Kamis (24/9)

Muhamad Sholihin tegas mengatakan ” Atas anugerah yang diberikan oleh Allah SWT, Sholawat memperoleh nomor urut satu. Saya berkeyakinan bahwa Allah tunggal, Allah ahad, maka Insya Allah masyarakat Indramayu akan dipersatukan oleh Allah untuk memenangkan pasangan Sholawat.
“ Tuturnya

Di sindir soal program apa yang akan di lakukan oleh pasangan Sholawat. Muhamad Sholihin mengatakan ” Sholawat akan mensejahterakan Petani,Nelayan,Guru ngaji dan Reformasi Birokrasi,Caranya dengan mengembalikan manset Birokrasi kedepan harus kembali kepada abdi rakyat yang melayani seluruh kebutuhan masyarakat yang memiliki KTP Indramayu.” Tegasnya

 

Calon Wakil Bupati dari koalisi Sholawat, Hj. Ratnawati juga mengatakan bahwa, nomor satu adalah untuk persatuan Indramayu,  dan untuk perubahan di Kabupaten  Indramayu.
“Perubahan akan kita siapkan, akan kita gelorakan melalui Sholawat. Saya menyakini bahwa nomor urut satu adalah pertanda akan adanya perubahan nyata di kabupaten Indramayu. Mari dukung pasangan Sholawat untuk Indramayu yang lebih baik, “katanya.
Reporter ( Cp.Enjoy) | redpel ndra

Share It.....