Ngada, 14 Tim Adu Skill Pada Turnamen Sepak Bola Nirmala Cup

WBN │Dalam rangka memupuk semangat olahraga tingkat desa, Karang Taruna dan Masyarakat Desa Nirmala Kabupaten Ngada NTT lakukan urun rembuk pendapat sehubungan dengan Turnamen Sepak Bola Nimala Cup.

Pantauan tim media ini, (20/5), urun rembuk bertempat di Desa Nirmala, Kecamatan Golewa Selatan.

Sedikitnya 14 tim sepak bola akan dilibatkan dalam Turnamen Sepak Bola Nimala Cup rincian 2 Tim dari Desa Wolokisa dan Desa Aewoe, Kecamatan Mauponggo, Kabupaten Nagekeo, sedangkan 12 Tim dari Kecamatan Golewa Selatan, Kabupaten Ngada. Disepakati para Peserta Turnamen dilakukan pengechekan KTP atau Kartu Keluarga.

Dua Tim Tamu adalah tim yang diundang oleh Panitia untuk memenuhi kuota persyaratan sesuai ketentuan Liga Persatuan Sepak Bola Ngada atau disingkat PSN.

Turnamen dilaksanakan mulai Sabtu, (21/05-09/06). Kegiatan melibatkan Pemerintah Kecamatan dan Desa setempat yang tergabung dalam struktur kepanitiaan turnamen.


Sebelumnya dilakukan Tecnichal Meeting, Kamis, (19/05) membahas persiapan Turnamen usai pendaftaran dan verifikasi berkas pemain.

Dikutip media ini, sebelumnya Ketua Panitia, Elfridus Rea dalam acara Tecnichal Meeting menyampaikan bahwa Turnamen Sepak Bola Nirmala Cup kali ini merupakan turnamen awal di Kecamatan Camat Golewa Selatan dalam usianya 9 tahun 2022.

Dia berharap, dengan kegiatan turnamen, masyarakat Golewa Selatan terdidik secara langsung tentang pengetahuan sepak bola. Turnamen Nirmala Cup, lanjut dia, juga memberi ruang kepada generasi muda yang berbakat untuk mengembangkan minat dan bakat.

“Dalam turnamen ini terdapat pemain-pemain yang sudah lalang buana di berbagai ajang sepak bola, yang berasal dari Golewa Selatan, kehadiran mereka sebagai senior-senior pesepak bola diharapkan dapat membagi ilmu dan kemampuan bagi kader-kader pesepak bola Kecamatan Golewa Selatan, baik yang ambil bagian secara langsung dalam tim ataupun yang menyaksikan”, tandas Elfridus Rea.

Tentang tim tamu, tambahnya, itu akan memacu semangat kompetisi pesepak bola Golewa Selatan dengan para pesepak bola dari luar Golewa Selatan.

Sementaraitu, Camat Golewa Selatan melalui Sekretaris Camat, Emanuel Ngaghi, menyampaikan, semua peserta turnamen agar menjunjung tinggi asas sportifitas dan pertandingan dan harus benar-benar mentaati aturan agar dapat melahirkan pesepak bola Kecamatan Golewa Selatan yang berkualitas dan berdaya saing.

Menjawab tim media ini, Kepala Desa Nirmala, Paulus Wedho (20/5) menyampaikan apresiasi atas kerja keras panitia dalam memperjuangkan pelaksanaan turnamen.

“Kegiatan ini pula bukan hanya ajang pengembangan minat dan bakat pesepak bola, tapi juga akan menciptakan pasar dalam desa ini yang tentunya faktor perekonomian masyarakat akan terdongkrak naik dengan hadirnya ribuan orang yang berpartisipasi dalam kegiatan ini dengan waktu yang kurang lebih hampir satu bulan. Saya juga mendorong jajaran kepemerintahan Desa Nirmala untuk berpartisipasi dalam kepanitiaan agar kegiatan ini sukses sesuai apa yang diharapkan,” kata Kepala Desa Nirmala, Paulus Wedho (20/5).

WBN │Nober Niga │Editor-Aurel

Share It.....